PG dan PT Adhikarya Serahkan Dana CSR Untuk PAUD Posyandu Teratai

12 Oktober 2017 14:23 / Humas PG / 7102x dilihat

PT Adhikarya (persero) Tbk melalui PT Petrokimia Gresik (PG) menyelenggarakan acara serah terima bantuan dana untuk pembangunan infrastruktur PAUD Posyandu “Teratai”. 09 Oktober 2017. Lokasi PAUD tersebut berada satu tempat dengan TK Dharma Wanita Persatuan Meduran di Jalan Raya Meduran Kelurahan Roomo, Kecamatan Manyar, Gresik.

Acara dibuka oleh Staf Humas PG, Agus Suharno, dihadiri oleh Kepala Desa Roomo, Rusdiyanto, Ketua RW 03, Herman, Ketua RT 03, Suhada, Kepala TK Dharma Wanita Persatuan Meduran, Ma’rifah, Kepala PAUD Posyandu “Teratai”, Aniah beserta para staf dan tenaga pengajar.

General Manager (GM) Finance PT Adhikarya, Sucipto dalam sambutannya menyampaikan, tujuan acara ini sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Responbility (CSR), PT Adhikarya selaku perusahaan kontraktor proyek pembangunan pabrik Amorea II milik PG.

Bantuan dana CSR tersebut diserahkan oleh Manajer Proyek Pembangunan Pabrik Amorea II, Syaiful Arif dan GM Finance PT Adhikarya, kepada Kepala Desa Roomo, yang selanjutnya diserahkan kepada Kepala Sekolah TK Dharma Wanita Persatuan Meduran dan Kepala Sekolah PAUD Posyandu “Teratai”. Bantuan dana yang diserahkan berjumlah Rp 50 juta.

Kepala Sekolah TK Dharma Wanita Persatuan Meduran, Ma’rifah menyatakan, bantuan dana yang diterima akan digunakan untuk pembangunan infrastruktur, seperti aula serbaguna, kamar mandi, saluran air, serta kantor Kepala Sekolah dan staf.

Bantuan CSR tersebut diharapkan dapat meningkatkan hubungan baik antara perusahaan dan masyarakat sekitar operasional pabrik. (Anis/April/Eki)

Berita Terbaru

12 Nov 2024
11 Nov 2024
Petrokimia Gresik Aktif Mendorong Lahirnya Pahlawan Pangan Melalui Beasiswa Tani Muda Indonesia dan Taruna Makmur
11 November 2024 14:03 / Komunikasi Korporat PG / 61x dilihat
09 Nov 2024
Peduli Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Petrokimia Gresik Kirimkan Bantuan
09 November 2024 08:57 / Komunikasi Korporat PG / 32x dilihat