Petrokimia Gresik Bangun Pabrik Amoniak-Urea II

12 Februari 2013 08:17 / http://skalanews.com / 10953x dilihat

Pabrik itu akan beroperasi pada triwulan II-2016, dan memerlukan bahan baku berupa gas bumi sebesar 85 MMSCFD.

Skalanews - Untuk menindaklanjuti instruksi Presiden RI guna merevitalisasi industri pupuk dalam rangka ketahanan pangan nasional, Petrokimia Gresik akan bangun pabrik Amoniak-Urea II.

Pabrik itu akan memiliki kapasitas Amoniak 825 ribu ton/tahun dan Urea 992 ribu ton/tahun.

"Kami dalam waktu dekat akan meluncurkan proyek Petrokimia dengan membangun Pabrik Amoniak-Urea II," ujar Direktur Utama Petrokimia Gresik, Hidayat Nyakman, di Jakarta, Senin (11/2).

Hidayat mengatakan pabrik itu akan beroperasi pada triwulan II-2016, dan memerlukan bahan baku berupa gas bumi sebesar 85 MMSCFD. Bahan baku itu, jelasnya, akan dipasok Husky-CNOOC Madura Ltd dari lapangan MDA-MBH sesuai dengan kesepakatan dari Ditjen Migas Kementerian ESDM dan SKK Migas.

Hidayat menuturkan perseroan membutuhkan investasi sekitar 560-580 juta dolar AS untuk pembangunan pabrik. Menurut dia, nilai tersebut hampir sama dengan investasi pabrik Pupuk Sriwijaya II-B.

"Investasinya di kisaran yang sama karena kapasitasnya tidak jauh berbeda, hanya kami lebih banyak produksi amoniak," tuturnya.

Dengan dibangunnya pabrik, lanjut dia, kebutuhan bahan baku untuk memproduksi pupuk NPK sebanyak 2,8 juta ton per tahun dan pupuk ZA sebanyak 750 ribu ton per tahun, akan terpenuhi. Dengan begitu, ketergantungan pada impor amoniak yang fluktuasi harganya sulit diprediksi, bisa dikurangi. "Ini juga sekaligus menghemat devisa negara," tuturnya.

Di samping itu, dia menambahkan, kemampuan Petrokimia Gresik dalam memproduksi urea akan meningkat dari semula 450 ribu ton/tahun menjadi sekitar 1 juta ton/tahun. Sehingga, pemenuhan kebutuhan pupuk urea khususnya di Jawa Timur akan lebih terjamin.

"Hal ini akan memberikan dampak efisiensi biaya distribusi yang sangat signifikan apabila dibanding dengan kondisi saat ini," tutupnya. (Deddi Bayu/ mvw)

Berita Terbaru

12 Nov 2024
11 Nov 2024
Petrokimia Gresik Aktif Mendorong Lahirnya Pahlawan Pangan Melalui Beasiswa Tani Muda Indonesia dan Taruna Makmur
11 November 2024 14:03 / Komunikasi Korporat PG / 57x dilihat
09 Nov 2024
Peduli Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Petrokimia Gresik Kirimkan Bantuan
09 November 2024 08:57 / Komunikasi Korporat PG / 31x dilihat