TK PIKPG, Wakili Jatim Lomba UKS Tingkat Nasional

27 Mei 2016 14:50 / Humas PG / 7305x dilihat

Tahun ini, Taman Kanak-Kanak (TK) Persatuan Istri Karyawan Petrokimia Gresik (PIKPG) menorehkan prestasi cukup membanggakan. Setelah sukses menjuarai Lomba Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) tingkat kabupaten dan provinsi, TK PIKPG sekarang menjadi satu-satunya TK yang mewakili Provinsi Jawa Timur dalam Lomba UKS atau Lingkungan Sekolah Sehat di tingkat nasional.

Tim Penilai Lomba hadir di TK PIKPG Jl. James Simanjutak, Gresik tanggal 27 Mei 2016 untuk melakukan penjurian. Ada delapan penilai yang hadir dari Kementerian Kesehatan, serta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Dari ujung Jl James Simanjuntak hingga sekolah, tim penilai disambut ratusan anak TK dari Kecamatan Gresik yang membawa bendera serta meneriakkan yel-yel. Setelah itu, tim disambut dengan Grup Kulintang PIKPG. Sambil menikmati alunan musik, tim menyaksikan pelepasan burung merpati yang menjadi simbol pelepasan kegiatan negatif yang dapat mengganggu kesehatan, seperti narkoba.

Sebelum memasuki kompleks sekolah, Ketua Tim Juri UKS Nasional, Christiana Manurung diminta untuk menandatangani prasasti UKS bersama Ketua PIKPG, Ria Nugroho Christijanto dan Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK), Maria Ulfa Sambari. Tim juga diajak untuk senam bersama serta melihat-lihat stan kerajinan hasil PIKPG dan stan konsultasi gizi dari Rumah Sakit Petrokimia Gresik. Selanjutnya tim diajak keliling sekolah hingga ke pujasera Koperasi Keluarga Besar Karyawan Petrokimia Gresik (K3PG).

Kepala TK PIKPG, Ma’rifa berterimakasih karena sekolahnya diberi amanah menjadi wakil Jawa Timur untuk mengikuti Lomba UKS tingkat Nasional. “Kami memang selalu mengajarkan anak-anak untuk hidup sehat dan mencintai lingkungan sejak dini. Misalnya, di sini setiap murid memiliki kewajiban untuk merawat satu tanaman di sekolah. Mereka berkewajiban menyirami tanaman yang sudah menjadi tanggungjawabnya,” ujar Ma’rifa.

Ungkapan senada juga disampaikan Mahin, Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Kabupaten Gresik. Mahin mengaku bangga karena Gresik kembali menjadi wakil Jawa Timur dalam Lomba UKS di tingkat nasional. Tahun ini adalah tahun ketiga Gresik menjadi wakil. Tahun lalu TK Pembina Dharma Wanita Gresik yang menjadi wakil berhasil menjuarai Lomba UKS tingkat nasional.

“Tahun ini kami juga menargetkan juara I, karena kita sudah memiliki pengalaman sebelumnya. Saya yakin TK PIKPG bisa menjuarai lomba ini,” kata Mahin.

Dalam Lomba UKS tingkat nasional tahun ini, Provinsi Jawa Timur memiliki lima wakil, masing-masing satu perwakilan untuk tingkat TK, SD, SMP, SMA, dan SMK. Jadi TK PIKPG ini satu-satunya perwakilan Jawa Timur Lomba UKS tingkat nasional kategori TK.

“Saya bangga kepada TK PIKPG karena berhasil membawa nama Gresik hingga tingkat nasional,” tandas Mahin.

Christian Manurung, Ketua Tim Juri Lomba UKS Nasional mengucapkan terimakasih karena kedatangannya bersama tim disambut dengan sejumlah inovasi-inovasi. Dia hanya melihat di Jawa Timur yang implementasi UKSnya hingga lintas sektoral.

“Bahkan di Jawa Timur ini UKS benar-benar menyentuh hingga ke level Taman Kanak-Kanak. Lomba ini adalah salah satu alternatif agar sekolah terpacu untuk menciptakan lingkungan yang sehat,” tandas penilai dari Kementerian Kesehatan itu. Setelah itu, tim melakukan penilaian dengan melihat satu per satu ruangan, halaman bermain, hingga ke toilet. (Humas PG / isp.-)

Berita Terbaru

31 Dec 2024
Target Juara, Petrokimia Gresik Bersama Pupuk Indonesia Luncurkan Tim Voli Putri Proliga 2025
31 Desember 2024 10:38 / Komunikasi Korporat PG / 54x dilihat
23 Dec 2024
Pastikan Kelancaran Operasi dan Kepatuhan Hukum, Petrokimia Gresik Didukung Kejati Jawa Timur
23 Desember 2024 10:07 / Komunikasi Korporat PG / 22x dilihat
16 Dec 2024
Kementerian Kesehatan Apresiasi Pengelolaan TUKS Petrokimia Gresik dengan Penghargaan "Pelabuhan Sehat"
16 Desember 2024 09:10 / Komunikasi Korporat PG / 19x dilihat