GRESIK – PT Petrokimia Gresik (PKG) berhasil meraih predikat Emerging Industry Leader dalam gelaran Indonesia Quality Award (IQA) 2012. Sebelumnya, selama tahun, perusahaan pelat merah ini hanya meraih predikat Good Performance.
Penilai itu merujuk pada penilaian Malcolm Baldrige Criteria for Performance Excellence (MBCfPE) yang kali ini bertema ”Membangun Kinerja Ekselen untuk Menghadapi Mega Persaingan Global”. PKG mengungguli ratusan perusahaan lain dengan skor mutlak 600 poin.”Kedepan kami berharap mampu menaikkan skor meskipun sudah kategori Emerging Industry Leader. Karena di Indonesia sendiri belum ada perusahaan yang mampu meraih kategori Industry Leader.
Apalagi sampai saat ini baru empat perusahaan yang mendapat kategori Emerging Industry Leader,” ujar Sekretaris Perusahaan PKG Ilham Setiabudi dalam rilisnya,kemarin. Menurutnya, IQA adalah penghargaan pencapaian kinerja terbaik organisasi yang diukur berdasarkan hasil penilaian menurut kriteria Malcolm Baldrige.Kegiatan ini diselenggarakan IQA Foundation secara periodik setiap tahun.
Peserta dalam penghargaan ini adalah organisasi atau perusahaan yang bergerak dalam bidang bisnis,nonbisnis, kesehatan maupun pendidikan baik swasta maupun pemerintah. ”Kalau sistem MBCfPE merupakan frame work yang digunakan untuk menelaah kinerja organisasi atau perusahaan secara menyeluruh. Feedback yang disusun berdasarkan hasil telaah tersebut digunakan untuk menuntun perusahaan memperbaiki kinerjanya menuju prestasi excellence,” ungkap Ilham.
ashadi ik
http://www.seputar-indonesia.com/news/petrokimia-raih-predikat-emerging-industry-leader