Pesenam Binaan PG Raih Perak Senam Artistik

04 September 2017 08:46 / PG Public Relation / 6664x viewed

Agus Adi Prayoko pesenam binaan PT Petrokimia Gresik (PG) meraih medali perak cabang senam artistik pada SEA Games 2017 di Kuala Kumpur, Malaysia, Rabu (23/8). Agus merebut perak dari nomor vault dengan total nilai 14.350, kalah bersaing dengan atlet Vietnam Le Thanh Tung yang mendapat emas dengan 14.450, dan perunggu jatuh untuk atlet Filipina Capellan Reyland Yuson dengan nilai 13.975.

"Dapat perak saya cukup puas karena saya tidak dibebani target medali," kata Agus. Atlet Indonesia itu mengaku dari empat kali mengikuti SEA Games baru kali ini dirinya bisa mencetak perak. "Sebelumnya paling saya hanya kebagian perunggu, makanya ini senang dapat perak," katanya lagi.

Penampilan Agus sendiri sebenarnya sangat gemilang. Dia menjadi satu-satunya pesenam di kategori ini yang berhasil mendarat dengan sempurna dan tidak terjatuh. Sementara Thanh Tung dikurangi 0.100 akibat tidak sempurna ketika mendarat.

"Kalau hitung-hitungannya seharusnya medali emas. Tapi raihan perak harus saya syukuri," ujar Agus usai pertandingan. Pria berusia 28 tahun itu memilih untuk tidak melakukan protes. Dia menerima semua keputusan dan penilaian juri yang menganggapnya melakukan beberapa kesalahan.

"Ini keputusan wasit, katanya ada putaran yang kurang dari saya. Kalau Vietnam kata wasitnya hanya kurang seperempat putarannya," ujar atlet kelahiran Kediri tersebut. Saat ditanya kendala penampilan dirinya pada pertandingan itu, Agus mengatakan kurang mantap. "Tadi penampilan saya kurang bersih dan rapi," katanya lagi. Isp.-

Recent News

12 Nov 2024
11 Nov 2024
09 Nov 2024
Peduli Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Petrokimia Gresik Kirimkan Bantuan
09 November 2024 08:57 / Corcom of PG / 23x viewed