GEMA PG Raih 5 Penghargaan Tingkat Nasional

08 Februari 2019 15:17 / Humas PG / 8868x dilihat

Majalah Internal GEMA PT Petrokimia Gresik (PG) menyabet 5 (lima) penghargaan tingkat nasional di ajang The 8th Indonesia inhouse Magazine Awards (InMa) 2019 yang diselenggarakan oleh Serikat Perusahaan Pers (SPS). Kelima penghargaan tersebut adalah 2 (dua) Gold Winner dan 3 (tiga) Silver Winner. Penyerahan penghargaan dilakukan oleh Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara kepada Manager Humas PG, Muhammad Ihwan F, pada acara Awarding Night SPS 2019 di Gedung Siola, Surabaya, 7 Februari 2019. Penghargaan tersebut merupakan pengakuan atas kinerja Humas PG dalam mengemas informasi perusahaan untuk kepentingan stakeholders.

Manager Humas PG, Muhammad Ihwan mengatakan, penghargaan-penghargaan yang telah diraih ini didedikasikan untuk seluruh konsumen dan pelanggan perusahaan, Direksi dan Dekom, serta khususnya seluruh Insan PG.

“Semoga ke depan dapat memacu kita untuk berkarya dan berkinerja lebih baik lagi dalam menggapai asa Petrokimia Gresik, member Pupuk Indonesia (Persero) menuju perusahaan Solusi Agroindustri,” ujarnya.

Acara apresiasi SPS 2019 yang mengusung tema “Kreativitas Tanpa Batas di Era Disrupsi” ini diikuti oleh 766 entri, melibatkan 10 dewan Juri yang sangat berkompeten di bidangnya. Hartono

Berita Terbaru

13 Mar 2025
PT Petrokimia Gresik Berhasil Mempertahankan Rekomendasi Sertifikat ISO 37001:2016
13 Maret 2025 10:52 / TKMR PG / 24x dilihat
03 Mar 2025
28 Feb 2025
Optimalkan Pelabuhan Hijau, Petrokimia Gresik Wujudkan Logistik Pupuk Efisien untuk Swasembada Pangan Indonesia
28 Februari 2025 17:25 / Komunikasi Korporat PG / 67x dilihat