Wabup Gresik : Peran Sosial Petrokimia Gresik Sangat Besar

23 September 2018 10:38 / Humas PG / 6871x dilihat

Wakil Bupati (Wabup) Gresik, Moh. Qosim saat menghadiri acara Penandatanganan Perjanjian Bantuan Bestro Full Cover Jenjang SMA dan S1 di Wisma Kebomas, Jumat 21 September 2018 menyampaikan, investasi jangka panjang terbaik untuk kesejahteraan masyarakat, kemandirian bangsa, dan kebahagiaan akhirat adalah investasi pendidikan. Menurut Qosim, tanggungjawab ini bukanlah perkara mudah, namun beruntung Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik memiliki Petrokimia Gresik (PG) yang selalu membantu meringankan tanggungjawab Pemkab dalam dunia pendidikan, salah satunya melalui program Beasiswa Petrokimia (Bestro) full cover. Wabup Gresik menilai selama ini peran sosial PG paling besar di antara perusahaan yang ada di Gresik

"Petrokimia Gresik yang berbadan hukum perseroan terbatas mestinya mementingkan keuntungan (profit oriented). Tapi nyatanya, kepedulian sosial juga menjadi perhatian utama Petrokimia Gresik. Kepedulian sosial inilah yang In syaa Allah menjadikan Petrokimia Gresik semakin maju," ujar Wabup.

Kepada para penerima Bestro beserta keluarganya, Qosim mengajak untuk bersyukur telah mendapatkan bantuan dari PG. Bentuk syukur tersebut di antaranya berupa doa untuk kelancaran operasional Petrokimia Gresik, dan memanfaatkan beasiswa ini dengan belajar dan bersekolah dengan sungguh-sungguh.

Direktur Utama (Dirut) PG, Nugroho Christijanto menyampaikan, bantuan Bestro full cover ini merupakan salah satu wujud komitmen perusahaan untuk berperan aktif dalam pemberdayaan masyarakat sekitar perusahaan. Manajemen selalu berupaya agar keberadaan PG dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, utamanya yang berada di sekitar Perusahaan.

Sebagai anak perusahaan PT Pupuk Indonesia, PG memiliki peran dan tugas yang sangat penting dalam mendukung terwujudnya Ketahanan Pangan Nasional. PG bertekad terus tumbuh dan berkembang menjadi perusahaan untuk solusi agroindustri. “Seiring dengan perkembangannya tersebut, PG juga ingin masyarakat sekitar perusahaan juga ikut berkembang dan bertambah maju,” ujar Dirut.

Penerima Bestro program pendidikan S1 angkatan ke-6 ini sebanyak 9 mahasiswa yang merupakan lulusan empat SMA di Gresik. Mereka adalah lima mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) dan empat mahasiswa Universitas Brawijaya. Beasiswa full cover ini diberikan dalam waktu maksimal empat tahun, mulai mulai 1 Juli 2018 sampai dengan 30 Juni 2022 dengan nilai bantuan sebesar Rp 926,8 juta. Total penerima beasiswa pendidikan S1 sampai dengan tahun 2018 berjumlah 95 mahasiswa yang tersebar di beberapa perguruan tinggi negeri.

Sedangkan penerima Bestro full cover pendidikan SMA tahun ini yang merupakan angkatan ke-5 sebanyak 25 siswa. Bantuan beasiswa SMA diberikan dalam waktu maksimal 3 tahun mulai 1 Juli 2018 sampai dengan 30 Juni 2021 dengan total nilai bantuan sebesar Rp 675 juta. Total penerima beasiswa pendidikan SMA sampai dengan tahun 2018 berjumlah 172 siswa yang tersebar di SMA Negeri di kota Gresik. Hartono

Berita terkait : Siaran Pers