Untuk Mencari Atlet Futsal

08 Oktober 2014 08:17 / Humas PKG / 7546x dilihat
PT Petrokimia Gresik (PKG) menggelar ‘Petrogres Student Futsal Championship’ berhadiah total Rp 15 juta. Kejuaraan futsal antar SLTA se-kabupaten Gresik ini berlangsung tanggal 29 September – 3 Oktober 2014, di gedung serbaguna Tri Dharma PKG.

“Acara ini merupakan bentuk kepedulian PKG di bidang pendidikan dan olah raga’, ujar Ketua HUT PKG ke 42 dan HUT RI ke 69, Sasono Handito, saat membuka kejuaraan ini. “Eventnya memang masih dalam rangkaian HUT perusahaan”, lanjutnya.

Melalui kejuaraan ini diharapkan muncul bibit atlet futsal di kabupaten Gresik yang nantinya mampu berkiprah di tingkat nasional. “Kami menyambut gembira kejuaraan futsal yang diadakan oleh PKG ini. Semoga terus berlanjut menjadi agenda rutin, sehingga dapat memunculkan atlet futsal bagi Kabupaten Gresik’, ungkap Eko Priyono, Ketua KONI Kabupaten Gresik.

Sementara itu, Ketua Panpel ‘Petrogres Student Futsal Championship’, Bambang Sunyoto, mengatakan bahwa acara ini juga dapat dijadikan sebagai ajang silaturahim antar pelajar agar semakin guyub, dan senantiasa mengarah pada kegiatan-kegiatan yang positip.

Wasit dan juri ‘Petrogres Student Futsal Championship’ dari PSSI Kabupaten Gresik. Sedangkan para pemenang kejuaraan tersebut adalah :

Juara I : SMAN 1 Manyar, Juara II : SMAN 1 Kebomas, Juara III : SMK PGRI 1, Juara Harapan I : SMA NU 1, Pemain Terbaik : Malik (SMAN 1 Kebomas), Pencetak Gol Terbanyak : Rico (SMAN 1 Manyar), Penjaga Gawang Terbaik : Imam Bagus (SMAN 1 Manyar).

Para pemenang mendapatkan hadiah uang pembinaan. Sedangkan untuk masing-masing tim peserta kejuaraan futsal antar SLTA ini mendapatkan 12 pasang kostum dan 4 bola futsal dari PKG. (Hartono)

Berita Terbaru

06 Apr 2024
Mudik Asyik Bersama BUMN 2024, Petrokimia Gresik Berangkatkan 200 Pemudik ke Empat Rute di Jawa Timur
06 April 2024 21:35 / Komunikasi Korporat PG / 239x dilihat
03 Apr 2024