Petrokimia Gresik Hadirkan Program TJSL Solutif untuk Kesejahteraan Masyarakat yang Berkelanjutan

04 Juni 2024 08:33 / Komunikasi Korporat PG / 964x dilihat

Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Petrokimia Gresik, perusahaan Solusi Agroindustri anggota holding Pupuk Indonesia, yaitu Tawangargo Smart Eco Farming Village (TAMENG) dan Pusat Restorasi dan Pembelajaran Mangrove (PRPM) Mengare dinilai stakeholder berhasil menjadi solusi pertanian dan kesejahteraan masyarakat berkelanjutan. Hal ini disampaikan oleh Direktur Operasi dan Produksi (DOP) Petrokimia Gresk, Digna Jatiningsih

Digna pada Selasa (4/6/2024) menjelaskan bahwa, program community development (comdev) TAMENG diinisiasi Petrokimia Gresik untuk meningkatkan produktivitas pertanian di kawasan sentra produksi hortikultura Desa Tawangargo, Kec. Karangploso, Kab. Malang melalui pendekatan Climate Smart Agriculture.

"Salah satu kendala budidaya cabai adalah perubahan iklim. Greenhouse pada program ini adalah solusi peningkatan produktivitas cabai di Tawangargo sembari mengatasi perubahan iklim," jelas Digna.

Sementara program PRPM Mengare dihadirkan Petrokimia Gresik sebagai solusi perbaikan lingkungan di kawasan Mengare, Gresik. Dimana dalam kurun waktu tahun 2006 sampai tahun 2013 terjadi abrasi tambak 13 Ha. Di sisi lain, belum ada kesadaran serta kapasitas masyarakat dalam pemeliharaan kawasan pantai.

Melalui program ini, Petrokimia Gresik berhasil melakukan perbaikan ekosistem, meningkatkan produktivitas perikanan, dan menciptakan tempat eduwisata yang mendorong kemandirian masyarakat.

"Petrokimia Gresik memiliki banyak program TJSL solutif lainnya yang dapat mewujudkan kemandirian dan solusi atas problem yang ada di masyarakat," tandas Digna.

Atas kebermanfaatan kedua program TJSL ini Petrokimia Gresik kembali mendapatkan penghargaan TOP CSR 2024 #Stars 5 di ajang TOP CSR Award 2024. Petrokimia Gresik pun berhasil mendapatkan TOP GOLDEN TROPHY karena mampu membawa pulang penghargaan TOP CSR 2024 dengan predikat #Stars 5 selama tiga kali berturut-turut sejak tahun 2022. Selain itu, Direktur Utama Petrokimia Gresik, Dwi Satriyo Annurogo juga dinobatkan sebagai TOP LEADER on CSR Commitment.

Program-program TJSL Petrokimia Gresik dirumuskan dengan melihat kondisi lingkungan dan kebutuhan masyarakat. Sehingga keberadaannya benar-benar dirasakan manfaatnya secara berkelanjutan.

"Direktur Utama kami selalu menegaskan bahwa Petrokimia Gresik memiliki komitmen yang tinggi untuk tumbuh dan berkembang bersama masyarakat. Semakin maju perusahaan, maka kontribusinya juga harus semakin besar lagi. Kami menyadari jika kelancaran usaha kami tidak lepas dari dukungan dan doa masyarakat, sehingga keberadaannya harus membawa dampak positif berkelanjutan bagi masyarakat," ujar Digna.

Terakhir, ia memastikan, Petrokimia Gresik terus berinovasi agar program TJSL perusahaan dapat memberikan dampak positif berkelanjutan, baik untuk solusi pertanian maupun kesejahteraan masyarakat.

"Penghargaan ini tentu memotivasi kami untuk menjalankan program TJSL yang semakin inovatif, serta membawa dampak baik berkelanjutan bagi masyarakat, sehingga hubungan harmonis semakin kuat, dan memberikan kelancaran bagi Petrokimia Gresik dalam menjalankan amanah untuk menjaga ketahanan pangan nasional," pungkas Digna.

Sementara itu, penghargaan TOP CSR AWARDS diberikan kepada perusahaan dengan 5 tingkatan Star, yang dinilai berdasarkan keselarasan inisiatif TJSL terhadap strategi bisnis perusahaan, kemudian tingkat adopsi kebijakan dan program TJSL terhadap ketentuan ISO 26000:2010 Social Responsibility, sistem tata kelola TJSL, tingkat adopsi TJSL terhadap konsep CSV (Creating Shared Value atau berbagi manfaat bersama dengan para pemangku kepentingan) dan adanya program TJSL unggulan yang dapat menjadi contoh bagi perusahaan lain. Sebelumnya Petrokimia Gresik juga mendapatkan Stars 5 di ajang yang sama sejak tahun 2022.

Lampiran
File Tipe Ukuran Unduh
42 SP TOP CSR Award 2024 pdf 250 KB Unduh

Berita Terbaru

12 Nov 2024
11 Nov 2024
Petrokimia Gresik Aktif Mendorong Lahirnya Pahlawan Pangan Melalui Beasiswa Tani Muda Indonesia dan Taruna Makmur
11 November 2024 14:03 / Komunikasi Korporat PG / 48x dilihat
09 Nov 2024
Peduli Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Petrokimia Gresik Kirimkan Bantuan
09 November 2024 08:57 / Komunikasi Korporat PG / 23x dilihat
07 Nov 2024