Juara Umum, KRPG Kalahkan 49 Klub di Jatim

28 September 2017 08:30 / Humas PG / 6918x dilihat

Klub Renang Petrokimia Gresik (KRPG) berhasil menjadi juara umum di kejuaraan antarklub se-Jawa Timur, Garuda Cup I yang digelar digelar di Kolam Renang Corah, Pare, Kediri tanggal 16 dan 17 September 2017. KRPG berhasil menyabet 70 emas, 34 perak, dan 37 perunggu.

Dalam ajang Hari Ulang Taun (HUT) pertama Garuda Aquatic Swimming Club ini, KRPG behasil mengalahkan 49 klub lainnya. Bahkan perolehan emas KRPG cukup menonjol. Di posisi kedua, Class Kota Malang hanya mendapatkan 8 emas, dan masing-masing 2 medali perak dan perunggu.

"KRPG mengirimkan 75 atlet untuk mengikuti 126 nomor yang diperlombakan," ujar Dudy Priharyadi, Pelatih KRPG saat dihubungi, Selasa 26 September 2017.

Jumlah perenang KRPG yang dikirim paling banyak diantara 50 klub yang bertanding. Ini karena KRPG memiliki banyak perenang binaan yang potensial.

Dari 75 perenang yang dikirim, sebanyak sembilan orang menjadi perenang terbaik dari 14 kelompok umur (KU) di ajang ini. Mereka adalah M Rizkqi Mumtazah di Putra KU 2003 ke bawah, M. Alif Firmasyah (Putra KU 2006), Ahmad Irfan Izzudin A. (Putra KU 2008), Nabil Fawaz Tsaqif (Putra KU 2009).

Selain itu ada Niken Berliantika (Putri KU 2004-2005), Arina Widya Fitriasari (Putri KU 2006), Nafis Naula (Putri KU 2008), Putri Reghita A. (Putri KU 2009), dan Hanoona Dwike Mareta (Putri KU 2010 ke bawah).

Dudy Priharyadi mengungkapkan, kunci sukses prestasi timnya adalah selalu membina sejumlah atlet mulai dari usia belia. Sehingga harapannya, saat sejumlah atlet tersebut sudah memasuki kelompok umur senior dan dipanggil oleh timnas, KRPG tidak bingung lagi untuk mencari penggantinya.

“Kami sudah memiliki beberapa atlet dari kelahiran 1999-2002,” bebernya.

Selain itu, pada kejuaraan tersebut Dudy Priharyadi juga menginstruksikan agar atletnya semangat untuk mendapatkan prestasi.

Meskipun berhasil menjadi juara umum, tampaknya masih ada sejumlah evaluasi yang perlu dilakukan oleh Dudy. Salah satunya adalah, fisik dari atlet KRPG. Banyak dari mereka yang kelelahan, lantaran padatnya jadwal lomba yang harus mereka ikuti.

“Kemarin anak-anak banyak yang kelelahan karena satu anak bisa mengikuti lebih dari dua nomor,” imbuhnya.*/isp.-

Berita Terbaru

12 Nov 2024
11 Nov 2024
Petrokimia Gresik Aktif Mendorong Lahirnya Pahlawan Pangan Melalui Beasiswa Tani Muda Indonesia dan Taruna Makmur
11 November 2024 14:03 / Komunikasi Korporat PG / 48x dilihat
09 Nov 2024
Peduli Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Petrokimia Gresik Kirimkan Bantuan
09 November 2024 08:57 / Komunikasi Korporat PG / 23x dilihat
07 Nov 2024