Berkat Petro Hibrid, PG dapat Apresiasi dari Kemenristek Dikti

22 Desember 2016 15:07 / Humas PG / 5862x dilihat

Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi menyelenggarakan kegiatan yang bertajuk "Apresiasi Lembaga Penelitian dan Pengembangan tahun 2016", pada tanggal 22 Desember 2016 bertempat di Gedung BPPT 2 Lantai 2, Jalan MH Thamrin No. 8 Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Kegiatan tersebut terbagi dalam 4 kategori yaitu, Deklarasi Pusat Unggulan Iptek, Apresiasi BBPD Berkinerja Utama, Penyerahan Sertifikat Akreditasi Pranata Litbang dan Apresiasi Industri Pemanfaat hasil Litbang Unggulan PUI.

Pada kesempatan ini, PT Petrokimia gresik (PG) memperoleh penghargaan sebagai industri yang telah berperan aktif dalam memanfaatkan dan mengembangkan hasil litbang dari Pusat Unggulan Iptek (PUI) tanaman padi.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Ristek Dikti RI, Mohamad Nasir kepada Dirtekbang PG, Arif Fauzan.

Hasil Litbang yang dimanfaatkan dan dikembangkan PG adalah benih padi hibrida HIPA 10, HIPA 11 (2010 - 2014) dan HIPA 18 (sejak 2014 hingga sekarang) dengan merek "Petro Hibrid".

Benih Padi Petro Hibrid HIPA 18 tersebut sudah memasuki tahap komersil dan bernilai ekonomis bagi perusahaan, mitra penangkar benih serta petani.

Dalam uji pada demplot yang pernah dilakukan, benih Padi Petro Hibrid HIPA 18 mampu meningkatkan produksi 2-3 ton GKP/Ha dibanding varietas lokal Ciherang. Dengan demikian, keuntungan petani bisa meningkat sekitar 30%.isp.-